Sukseskan Dukcapil Goes to Madrasah Bupati Bantul serahkan KTP el

Bertempat di MAN 2 Bantul diselenggarakan kegiatan penyerahan secara simbolis KTP el kepada siswa madrasah(26/4/2022) oleh Bupati Bantul. Acara tersebut dihadiri oleh Kapala Kemenag Bantul, Perwakilan dari Biro Tata Pemerintahan DIY, Kepala Dinas Dukcapil Bantul, Kepala Madrasah se Kabupaten Bantul, Jajaran Forkompinca Kapanewon Bantul, Lurah Sabdodadi dan juga siswa madrasah.

Kerjasama Kemenag dengan Dukcapil bukanlah yang pertama kali, sudah dari awal inovasi KAPERU ( KTP KK untuk Pengantin Baru)  dan menjadi program unggulan Kemenag maju WBK 2019 sudah mendapatkan predikat WBK, demikian disampaikan oleh  H Aidi Johansyah (Kepala Kemenag Bantul).

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Bantul (Bambang Purwadi Nugroho) menyampaikan bahwa program dukcapil goes to madrasah muaranya adalah menyukseskan program nasional pemilu di 2024.

“Kegiatan perekaman KTP ini merupakan kolaborasi yang sangat baik antara Dinas dukcapil Bantul dan jajaran Kemenag Bantul yang tentu dipandhegani oleh bapak itu Kepala Sekolah MA se kabupaten Bantul. Kegiatan ini memastikan di Bantul yang wajib KTP sudah rekam KTP  elektronik dan sebagai tindak lanjut dari yang lalu Gerakan Indonesia sadar adminduk, “ Jelas Bambang.

“GISA  itu dimulai dengan bagaimana masyarakat itu sadar memiliki Dokumen salah satu yang paling utama adalah KTP elektronik, jumlah perekaman untuk siswa Madrasah  ini sebanyak 436 anak dan sebanyak 202 yang kami cetak dan akan  diserahkan secara simbolis oleh Bapak Bupati”pungkasnya.

Dalam sambutannya Bupati Bantul menyampaikan bahwa  program Rihlah Ilal  Madrasah (Dukcapil Goes to School ) merupakan satu kegiatan prioritas di Kabupaten Bantul dalam pencapaian layanan administrasi kependudukan bagi warga Bantul  agar lebih cepat agar anak-anak umur 17 tahun bisa mendapatkan KTP el.

“Seluruh layanan pemerintah kepada warganya yang  sudah dewasa ini basisnya adalah KTP termasuk pemberian hak-hak konstitusional warga negara diantaranya adalah keterlibatan mereka  pada kegiatan  politik dan  memperoleh layanan-layanan public lainnya misalnya perbankan dll,”terang Bupati Bantul.

Acara tersebut diakhiri dengan penyerahan secara simbolis hasil KTP el yang sudah tercetak kepada Kepala Madrasah di Kabupaten Bantul. (ririe)